cara install wordpress

Cara Install WordPress

Untuk install wordpress di cpanel ada beragam cara. Salah satunya kamu dapat menggunakan aplikasi Softaculous yang disertakan di akun cPanel.

Softaculous adalah cara tercepat dan termudah untuk menginstal WordPress di cPanel dan dapat dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Masuk Ke Cpanel

Untuk masuk ke dalam cpanel ada berbagai cara, salah satunya kalian bisa ikuti cara login cpanel melalui clientarea.

2. Cari Softaculous / WordPress

Karena wordpress merupakan salah satu cms populer, kamu akan lebih mudah menemukannya. Cukup scroll saja menu cpanelmu hingga ke bawah dan kamu akan menemukan logo WordPress seperti berikut.

cara install wordpress

Kalian klik icon wordpress tersebut, dan akan masuk ke halaman overview.

3. Install WordPress

cara install wordpress di cpanel

klik tombol  Install Now, setelah itu akan muncul beberapa form seperti Software Setup, Site Settings, Admin Account, Choose Language, Select Plugins, Advanced Options dan Select Theme.

install wordpress

Pilih dan isi form sesuai yang kamu butuhkan. setelah mengisi semua form klik install pada bagian paling bawah form.

Proses install perlu waktu hingga paling lama 1 menit. Jika sudah muncul tampilan seperti berikut, maka wordpress sudah terinstall dan bisa digunakan.

install wordpress berhasil